Sekolah Kristen
Kalam Kudus 2
Batam
Sekolah Kristen Kalam Kudus 2 Batam dimulai sejak tahun pelajaran 2006/2007. Setelah berulang kali mengadakan peninjauan oleh unit Pekanbaru yang adakalanya bersama unit Medan bahkan pernah juga diikuti oleh anggota Badan Pengurus Sinode, maka melewati tahun akhirnya pada tahun 1993 terbentuklah sebuah panitia terdiri dari unit Pekanbaru, unit Medan dan sedikit mengikut sertakan unit selat Panjang. Lewat penelusuran tanah dan kapling yang ada di kecamatan – kecamatan dalam pulau Batam, terpilihlah sebidang tanah yang terletak di dalam komplek Perumahan Orchid Park – Batam Center. Sebidang tanah seluas 3.602,50 meter persegi yang peruntukannya jelas untuk dibangun sekolah , dibeli dengan pembayaran berangsur kepada pihak developer. Pembangunan dilakukan secara bertahap sesuai dengan kemampuan dana yang ada.
Pada tanggal 10 Maret 2003 pembelian sebidang lahan lain yang terletak di komplek Perumahan Taman DutaMas seluas 10.000 meter persegi, yang menurut Fatwa Planologi peruntukan adalah untuk Sekolah. Berdasarkan Surat Keputusan Walikota Batam tentang Izin Mendirikan Bangunan maka pembangunan dimulai pada tahun 2005 dan seluruh bangunan yang berjumlah 4 blok selesai pada tahun 2007. Tahun Pelajaran 2006 / 2007 dimulai secara serentak PG / TK / SD / SMP Kristen Kalam Kudus DutaMas.
Adapun profil siswa,
RELIGIUS : Menunjukkan sikap hidup kristiani.
KOMUNIKAT : Dapat berkomunikasi dengan teman dan guru.
BERPENGETAHUAN : Berkeinginan terus belajar.
PEMERHATI: Menunjukkan perhatian kepada teman.
PEMBAWA SOLUSI : Mampu mengubah keadaan menjadi lebih baik.
PEMIKIR : Memiliki pikiran yang beragam.
PENGAMBIL RESIKO : Berani mencoba sesuatu yang baru.
INNOVATOR : Menunjukkan rasa senang mengubah permainan yang ada.
REFLEKTOR : Dapat memberi alasan atas tindakan.
INTEGRITAS : Menunjukkan kesamaan antara tindakan dan ucapan.